Arsip:

IKU 3

Dosen DTMI Hadiri Konferensi Bidang Teknologi Manufaktur di Nanjing, Tiongkok

Dua Dosen DTMI Prof. Dr. Eng. Deendarlianto, S.T., M.Eng., bersama dengan Prof. Dr. Ir. Harwin Saptoadi, M.SE., IPM. ASEAN Eng., dan Prof. Ir. Tumiran, M.Eng., Ph.D. (DTETI) menghadiri undangan “The Conference on Intelligent Manufacturing Technology and Equipment” di Nanjing, Tiongkok pada Sabtu hingga Kamis (29-31/10) minggu ini. Kunjungan ini bertujuan untuk meningkatkan kolaborasi riset antara Nanjing University of Aeronautics and Astronautics (NUAA) dengan Fakultas Teknik melalui Engineering Research and Innovation Center (ERIC). Dalam konferensi ini, para peserta berdiskusi mengenai berbagai inovasi terbaru di bidang teknologi manufaktur cerdas dan peralatan, serta peluang kolaborasi riset yang dapat dikembangkan antara kedua institusi.

Kunjungan ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara NUAA dan Fakultas Teknik UGM, serta membuka peluang baru untuk penelitian bersama yang dapat memberikan kontribusi signifikan bagi perkembangan teknologi manufaktur di masa depan. Selain itu, kolaborasi ini juga diharapkan dapat mendukung pencapaian beberapa Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), seperti SDG 9 (Industri, Inovasi, dan Infrastruktur) melalui pengembangan teknologi manufaktur cerdas dan peralatan, serta SDG 17 (Kemitraan untuk Mencapai Tujuan) yang tecermin dalam kerja sama global antara NUAA dan UGM.

Dengan demikian, kunjungan ini tidak hanya memperkuat hubungan akademis dan riset antara kedua institusi, tetapi juga berkontribusi pada upaya global untuk mencapai pembangunan berkelanjutan.

source: Prof. Tumiran Hadiri Konferensi Bidang Teknologi Manufaktur di Nanjing, Tiongkok – jteti ft ugm

Solar Panel dan Akses Air Bersih DTMI UGM Untuk Warga Terban

Departemen Teknik Mesin dan Industri, Fakultas Teknik UGM meresmikan pemasangan Panel Surya dan Pengelolaan Air Bersih untuk fasilitas umum di RT 21 RW 5 Kampung Terban, Kelurahan Terban, Kecamatan Gondokusuman Yogyakarta. Peresmian ini merupakan bagian dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat untuk memberdayakan masyarakat Kampung Terban dalam hal ketahan energi dan akses air bersih.

Program pengabdian kepada masyarakat bidang solar panel dikoordinasi oleh Dr. Ir. Budi Arifvianto, S.T., Biotech, dan bidang akses air bersih oleh Ir. Nur Mayke Eka Normasari, S.T., M.Eng., Ph.D., IPM. Peresmian dilakukan Jimly Al faraby, S.T., M.Sc., Ph.D., selaku Manajer Layanan Kerjasama, Pengabdian kepada Masyarakat dan Alumni selaku perwakilan dari Fakultas Teknik UGM didampingi Pelaksana Lurah Terban, Tutut Hari Kartono dan Ketua RW 05 Terban, Supriyanto. S.Sos di Kampung Terban, Rabu (16/10).

Jimly Al Faraby merasa bersyukur dengan selesainya dua program pengabdian yang dilakukan Fakultas Teknik UGM untuk masyarakat Kampung Terban. Peresmian  menunjukkan adanya sinergi antara kampus UGM dan masyarakat sekitar. “Apa yang kita lakukan ini menjadi bukti, bahwa kampus tidak hanya berisi orang pintar tetapi berdampak baik untuk masyarakat. Dari cerita inisiasinya telah 5 tahun berjalan, kita berharap ini akan terus berlanjut dan dikembangkan serta dipelajari di kampus agar terus bisa diterapkan di masyarakat”, ujarnya.

Hasil pengabdian berupa pemasangan Solar Panel dan akses air bersih di Kampung Terban, kata Jimly memperlihatkan kemanfaatan ilmu yang telah dikembangkan di kampus. Menurutnya akan merugi jika ilmu hanya dikembangkan dan diajarkan di kampus, dan tidak tidak kemana-mana karena manfaatnya akan sangat kurang. “Berbeda jika dibawa ke masyarakat akan banyak manfaatnya. Semua senang, dan kami pun yang di kampus mendapat manfaat karena merasa mampu mengaplikasikan pemanfaatan ilmu, dan dengan itu kami pun tentunya akan mendapat masukan dari masyarakat untuk semakin bisa mengembangkan dan kemudian kita kembalikan lagi ke masyarakat”, terangnya.

Jimly berharap Kampung Terban kedepannya mampu menjadi kampung mandiri energi. Menurutnya, Kampung Terban perlu didukung agar mampu mewujudkan mandiri energi yang ramah lingkungan. Jimly berharap Kampung Terban nantinya bisa branding menjadi kampung ramah energi. “Kita berharap seperti itu sehingga semua orang akan melihat Kampung Terban menjadi percontohan dimana masyarakat secara teknologi menerima untuk energi yang berkelanjutan. Ini tentunya bisa berdampak pada wisata dan lainnya, dan ujung-ujungnya ekonomi masyarakat bisa bertumbuh nantinya”, paparnya.

Pelaksana Lurah Terban, Tutut Hari Kartonom mewakili Pemerintah Kota Yogyakarta menyampaikan terima kasihnya atas pengabdian yang dilakukan Fakultas Teknik UGM di Kampung Terban Yogyakarta. Peresmian dan pemanfaatan solar panel dan akses air bersih memperlihat adanya sinergi keterlibatan 5 K dalam membangun dan mensejahterakan masyarakat kota. Yang dimaksud 5 K adalah Kota, Korporate, Kampus, Kampung dan Komunitas. “Ini Kampus dan Kampung bersinergi, sekali lagi terima kasih untuk UGM yang sudah ada transfer ilmu pengetahuan dari akademisi kepada warga masyarakat,” terangnya.

Ketua RW 05 Terban, Supriyanto, S.Sos. menuturkan kegiatan pengabdian ini dinilainya menyentuh kebutuhan pokok warga yaitu penerangan solar panel dan air bersih. “Kita berterima kasih karena dengan teknologi yang diterapkan disini mampu mengedukasi masyarakat, dan bisa menuntaskan kebutuhan dasar masyarakat”, imbuhnya.

Supriyanto bercerita semenjak pengurus RW membentuk kelompok-kelompok pemakai air maka setahap demi setahap yang biasanya berlangganan air bisa berhemat. Dengan bantuan air yang dikembangkan Fakultas Teknik UGM melalui pengabdian menghemat pengeluaran masing-masing kepala keluarga. “Kita bersyukur karena mampu menekan pengeluaran biaya untuk air hingga 70 persen. Jika biasanya mengeluarkan ratusan ribu untuk air sekarang masyarakat cukup mengeluarkan 20 ribu, bahkan kita bisa menabung untuk biaya perawatannya,” jelasnya.

source: Solar Panel dan Akses Air Bersih DTMI UGM Untuk Warga Terban – Universitas Gadjah Mada

Dosen Teknik Industri UGM Bagikan Penerapan Capstone Design dalam Webinar “Capstone Design: Guide and Best Practice”

BKSTI Pusat mengadakan Webinar “Capstone Design: Guide and Best Practice” yang ditujukan untuk umum dan civitas akademisi Bidang Teknik Industri di Perguruan Tinggi di Indonesia pada Rabu (21/08), dihadiri kurang lebih 250 peserta dari kalangan akademisi Program Teknik Industri seluruh Indonesia. Capstone Design merupakan kursus atau proyek akhir yang dirancang untuk memungkinkan mahasiswa menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang telah mereka pelajari selama studi mereka dalam suatu proyek nyata atau simulasi yang kompleks. Dosen Teknik Industri UGM,  Dr. Eng. Ir. Titis WIjayanto, S.T., M.Des., IPM., ASEAN Eng. menjadi pembicara dalam Webinar sebagai pemateri “Best Practice

Acara Webinar ini dipandu oleh Agustina Eunike., S.T., M.T., MBA sebagai MC acara Webinar dan dibuka oleh sambutan dari Ketua BKSTI, Nurhadi Siswanto. Ph.D.. Acara kemudian memasuki agenda utama Webinar, yaitu pemaparan materi dari Dr. Titis sebagai pembicara.

Dr. Titis dalam paparannya menyampaikan Capstone Design dalam kurikulum Teknik Industri adalah proyek akhir yang biasanya dilakukan pada tahun terakhir studi mahasiswa dan dirancang untuk mengintegrasikan dan menerapkan pengetahuan serta keterampilan yang telah diperoleh selama masa perkuliahan. Berikut adalah penjelasan lebih lanjut mengenai Capstone Design dalam konteks Teknik Industri.

Tujuan Utama Mata Kuliah Capstone Design ini yaitu :

  • Integrasi Pengetahuan: Capstone Design bertujuan untuk mengintegrasikan berbagai disiplin ilmu yang telah dipelajari, seperti manajemen rantai pasok, optimasi, produksi, manajemen kualitas, ergonomi, dan sistem informasi industri.
  • Pemecahan Masalah Nyata: Mahasiswa diberikan masalah yang nyata dari industri atau situasi simulasi yang menantang, yang membutuhkan solusi berbasis teknik.
  • Pengembangan Keterampilan Profesional: Selain keterampilan teknis, mahasiswa juga dilatih untuk mengembangkan soft skills, seperti kerja tim, manajemen proyek, komunikasi, dan presentasi.

Lebih lanjut, Dr. Titis menjelaskan bahwa di Prodi Teknik Industri UGM, pelaksaanan Capstone Design ini dalam bentuk Project Milestone pada Gambar dibawah ini :

Sumber : Materi Webinar  Capstone Design Project Milestone (Titis, 2024)

Pelaksanaan Project Milestone  dalam satu semester dibagi 4 milestone di tambah 1 milestone yaitu Debriefing dan UAS. Selain itu, pada setiap fase ada mentoring dan dilakukan penilaian oleh dosen pengampu guna memberikan feedback kepada mahasiswa terkait dengan proyek yang sedang dikerjakan. “Penerapan Capstone Design ini memiliki peran penting dalam memastikan bahwa lulusan Teknik Industri tidak hanya memiliki pengetahuan teoritis tetapi juga kemampuan praktis untuk menerapkannya dalam situasi nyata,” ujar Dr. Titis pada akhir sesi.

Dalam sambutan pembukaan Webinar, Nurhadi menyatakan Webinar ini diharapkan mampu memberikan pengetahuan tentang dan juga aplikasi Capstone Design untuk diterapkan di masing-masing Prodi dan Departemen Teknik Industri perguruan tinggi di Indonesia agar memberikan pengalaman bagi mahasiswa untuk mengembangkan keterampilan teknis, kepemimpinan, kolaborasi tim, serta kemampuan untuk mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah di dunia nyata.