Laboratorium Ergonomika

Laboratorium Ergonomika ini digunakan untuk mendukung pengaplikasian konsep dan prinsip ergonomika di seluruh sistem kerja melalui kegiatan praktikum dan penelitian bagi mahasiswa, kerjasama dengan industri/lembaga penelitian lain/pemerintah daerah, pelatihan/workshop, penyelenggaraan seminar nasional tahunan, ergo club, dll.

Visi dari laboratorium Ergonomika ini adalah “menjadi Laboratorium Ergonomika terkemuka berbasis penelitian yang berorientasi kepada kepentingan masyarakat Indonesia”, sedangkan misinya adalah: menjadi pusat penelitian ergonomika, memanfaatkan hasil-hasil penelitian untuk pengabdian kepada masyarakat, menjalin kerjasama dengan lembaga masyarakat, pemerintah, industri, dan pengguna lain, serta menyelenggarakan pelatihan/workshop/kuliah tamu untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat Indonesia tentang ergonomika.

Aktivitas Laboratorium Ergonomika ini antara lain: melayani praktikum mahasiswa Prodi Sarjana, penelitian mahasiswa Prodi Sarjana/Prodi Magister/Prodi Doktor, menyelenggarakan ERGOCLUB untuk mahasiswa yang tertarik mempelajari lebih jauh tentang ergonomika, kerjasama dengan industry, kuliah tamu dan training/workshop, penjualan alat lab.

Penelitian saat ini terpusat pada topik-topik: pengembangan Ergonomics Performance Index, Ergonomics assessment, Ethnography for design, Military ergonomics, Product design based on Indonesian anthropometry, Indonesian Ergonomics standard, Product Usability, Indonesian Anthropometry.

Peralatan yang tersedia di laboratorium ini antara lain: kursi anthropometer, goniometer, alat ukur volume seluruh atau segmen tubuh, Ergonomics software (alat ukur waktu reaksi, visual inspection, short term memory, HUMANCAD), Grip strength dynamometer, Threadmill, Ergocycle, Back strength dynamometer, Lightmeter, Sound level meter, Heart rate monitor, Conveyor, Personal Human Vibration System, Area Heat Stress Monitor.

Beberapa industri yang telah bekerja sama dengan laboratorium Ergonomika dalam bentuk penelitian, magang, kerjasama, antara lain adalah: PT. Gapura Angkasa Bandar Udara Adisutjipto, PT. Sanggar Sarana Baja, PT. Mulia Glass Float Division, PT. Global-Pak, PT. GE Lighting, Pabrik Gula Madukismo, Lab Micro Teaching Fak Sosial-Ekonomi UNY, Pabrik Genteng Bipik Abadi Yogyakarta, PT TMMIN, PT AHM.

Anggota Laboratorium